Sayaajarkan – Kim Jong Dae lahir pada tanggal 21 September 1992 di Siheung, Gyeonggi, Korea Selatan. Ia menempati posisi sebagai singer sekaligus dancer dalam komposisi EXO-M . Ia merupakan member ke-4 EXO yang diperkenalkan oleh SM Entertainment. Kim Jong Dae sendiri bergabung dengan SM Entertainment melalui Casting System 2011 dan mengikuti training selama 11 bulan.

Credit Photo: madura.tribunnews.com
Kim Jong Dae memilih Chen sebagai nama panggung yang ia gunakan. Seperti EXO Member lainnya, pria pemilik tinggi badan 173 dengan berat 64 Kg ini juga memiliki fans fanatik. Adapun julukan bagi fans fanatik pria yang suka warna pink ini adalah Spark.
Sempatr Ditentang Orangtua
Sekalipun memiliki Ayah yang juga seorang penyanyi hebat, nyatanya keinginan pria virgo ini untuk berkarier sebagai seorang penyanyi justru pernah mendapat tentangan dari orang tuanya. Baru setelah pria bergolongan darah B ini diterima di SM Entertainment, orang tuanya bisa mendukung dan mengikhlaskannya untuk menjadi seorang penyanyi.
Pekerja Keras
Sebagai EXO-M, Pria pekerja keras ini begitu ingin menyempurnakan kemampuan berbahasa Mandarinnya agar bisa berkomunikasi langsung dengan para fansnya di Tiongkok serta mengurangi kesalahan pada saat rekaman.
Dalam urusan olah vokal, Chen adalah penyanyi terbaik EXO, namun demikian ia sangat kesulitan dalam melakukan dance. Saking parahnya seorang fans pernah memanggilnya dengan “Dancing Machine” alias “Robot yang Menari” di sebuah acara. Julukan itu pun melekat padanya sampai saat ini. Chen sangat berusaha keras untuk melatih kemampuan dancenya .
Fakta Di Luar Dunia Tarik Suara
Diluar aktifitasnya bernyanyi, Chen memfavoritkan angka 21 yang merupakan tanggal kelahirannya. Selain itu Chen adalah orang yang sangat pelupa, karenanya ia selalu membawa buku catatan untuk menulis berbagai hal penting. Iapun tidak pernah meninggalkan notebook dan MP3 playernya ketika berpergian. Selain itu, ternyata Chen juga ternyata cukup pandai dalam bidang fisika karena ia memang menyukainya. Sementara untuk hal kudapan, pria penggemar kopi-kopi Amerika ini memfavoritkan Lamb Kebab, Masakan China, dan Roti Panggang. Sementara untuk hal yang paling tidak disukai Chen adalah bila ada seseorang yang menyentuh telinganya.
Buat kamu yang mau kepoin Chen, kamu bisa follow akun Instagram @exochenn ya. Meskipun bukan akun contreng, tapi akun ini diyakini sebagai akun asli milik Chen.
