SayaAjarkan – All of Us are Dead, serial Korea Selatan yang saat ini sudah tayang di Netflix sedang banyak jadi perbincangan. Ini tak lain karena ceritanya yang merangkum percintaan remaja di tengah situasi horor.
Diangkat dari web comic dengan judul yang sama, serial yang hadir dengan 12 episode ini dikemas lebih real.
All of Us are Dead bercerita tentang sebuah sekolah. Di mana ada seorang zombie atau mayat hidup yang tiba-tiba muncul dan membahayakan nyawa siswa dan guru di sana.
Hal ini bermula karena sebuah eksperimen yang salah di sekolah, dan kini menciptakan sebuah masalah besar.
Di sinilah mental anak-anak sekolah mulai diuji. Mulai dengan tidak adanya makanan dan minuman, serta komunikasi yang diputus oleh pemerintah lokal untuk mengisolasi sekolah tersebut.
Serial ini disutradarai oleh Lee Jae Kyoo dan Kim Nam Soo. Serial ini juga b beberapa aktor ternama seperti Park Solomon, Park Ji Hoo, Cho Yi Hyun, Yoo In Soo, hingga Yoon Chan Young.
Menariknya, film ini tidak hanya menguji nyali penontonnya, tapi juga menguji para cast-nya.
Pada akhirnya, film yang bertabur aktor dan aktris yang sedang naik daun di Negeri penghasil K-Pop ini sangat cocok untuk menguji nyali kita sendiri saat menontonnya.
Yuk, langsung streaming dan rasakan uji nyali di tahun 2022.**(Feb)
