Food

RESEP: Kimbap, Sushi Dari Korea

Sayaajarkan – Gimbap atau Kimbap adalah makanan Korea yang terdiri dari nasi yang dibungkus rumput laut. Bentuknya sangat mirip dengan sushi roll. Sama seperti halnya sushi, isian dari kimbab sangatlah bervariasi. Namun demikian, kimbap yang dianggap paling asli di Korea adalah Chungmu kimbap yang berasal dari Chungmu yang berlokasi di pesisir selatan Semenanjung Korea. Chungmu kimbap sendiri tidak memiliki isi, melainkan hanya berupa nasi gulung rumput laut yang disajikan dengan kimchi dan cumi-cumi.

Chungmu Kimbap
Credit Photo: pinterest.es

Selain cara membuatnya yang praktis, makanan ini sangat cocok untuk dibawa sebagai bekal perjalanan ataupun untuk bekal anak sekolah. Berikut ini adalah resep membuat Kimbap dengan isian yang praktis dan mudah didapatkan yang dikutip dari laman Instagram @mayasefry

Bahan nasi :
100 gr nasi pulen hangat
1/4 sdt cuka
1/4 sdt minyak wijen
Sejumput garam

Bahan pelengkap :
1 lembar gim (nori)
1 buah wortel
Segenggam bayam
Telur dadar, iris memanjang
1 buah fish roll
Wijen sangrai untuk taburan

Cara membuat :

  1. Siapkan bahan pelengkap terlebih dahulu; potong wortel secara memanjang, lalu rebus dalam air yang diberi sedikit garam hingga matang, angkat lalu tiriskan. Berikutnya kamu dapat merebus bayam sebentar saja menggunakan sisa air rebusan wortel tadi, angkat lalu tiriskan. Yang terakhir adalah merebus fish roll sampai terasa empuk, angkat lalu tiriskan.
  2. Aduk rata nasi, cuka, minyak wijen dan garam.
  3. Ambil selembar gim lalu letakkan di atas makishu (rajutan bambu yang biasa digunakan untuk menggulung sushi). Letakkan nasi diatas gim, lalu pipihkan hingga rata. Letakkan wortel, bayam, telur dadar, dan fish roll di atas nasi, lalu taburi wijen sangrai. Gulung kesemua bahan tersebut sambil dipadatkan.
  4. Potong-potong dan Kimbap siap untuk sajikan.

Nah, gampang banget kan bikinnya?

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

To Top