Food

Ragam Manfaat Semangka untuk Kesehatan

Semangka. Dok/Trees

SayaAjarkan – Tahukah kamu? Studi di seluruh dunia menunjukkan bahwa semangka punya potensi untuk mengurangi risiko obesitas, diabetes, hingga penyakit jantung.

Semangka bisa jadi sumber serat, meningkatkan energi, dan memperbaiki warna plus kesehatan kulit kalian. Mengonsumsi buahnya merupakan cara yang bagus untuk tetap terhidrasi, terutama selama musim panas.

Di balik segarnya, terkandung vitamin C, A, B, protein, karbohidrat, kalium, zat besi, kalsium, magnesium, hingga fosfor.

Buah penuh air ini juga mengandung enzim, asam organik, dan gula alami. Selain itu semangka tidak memiliki lemak atau kolesterol, dan kandungan natriumnya terbatas.

Nah, biar semakin mantap untuk menjadikan semangka sebagai menu konsumsi harian, berikut 10 manfaat kesehatannya bagi tubuh kita.

Manfaat hebat semangka bagi tubuh kita

Menjaga tekanan darah
Kalium dan magnesium bersama dengan asam dalam semangka, bergabung untuk membantu menjaga pembuluh darah tetap sehat dan menjaga kelancaran aliran darah.

Buah ini juga dapat membantu menjaga keseimbangan elektrolit dan asam yang tepat, yang sangat penting untuk tingkat tekanan darah yang stabil.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam American Journal of Hypertension melaporkan bahwa semangka memiliki kemampuan untuk menurunkan tekanan darah pada mereka yang kelebihan berat badan.

Baik untuk menghadapi asma
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa risiko terkena asma lebih rendah pada orang yang mengonsumsi nutrisi tertentu dalam jumlah yang lebih tinggi, termasuk vitamin C.

British Medical Journal bahkan menerbitkan sebuah laporan pada tahun 2014 yang menyarankan vitamin C harus dimasukkan dalam daftar pengobatan asma.

Kesehatan jantung
Asam amino membantu menjaga arteri dan aliran darah yang baik, yang meningkatkan fungsi kardiovaskular yang sehat.

Selain ada asam amino, buah ini juga mengandung beta-karoten serta vitamin C yang dikenal dapat membantu mengurangi kolesterol.

Penurunan berat badan
Penelitian menunjukkan bahwa jus semangka bermanfaat untuk menurunkan berat badan.

Dalam penelitian pada hewan, asam yang terkandung terlihat mengganggu produksi lemak dalam sel-sel lemak.

Karena semangka rendah kalori dan tidak memiliki lemak di dalamnya, banyak orang telah beralih ke buah ini sebagai bantuan penurunan berat badan.

Fakta bahwa semangka mengandung sekitar 90 persen air membantu kalian cepat kenyang dan menghindari makan berlebihan.

Menjaga kesehatan kulit, kehamilan, hingga mata

Hidrasi penting untuk kulit, dan karena mengandung air, banyak orang bisa merasakan manfaat jus semangka untuk menjaga kesehatan kulit.

Vitamin A-nya juga meningkatkan pertumbuhan jaringan tubuh seperti kulit dan rambut. Ini semakin lengkap dengan Vitamin C di dalam buahnya yang membantu menjaga kolagen pada tubuh.

Menjaga kesehatan saat hamil
Banyak wanita telah melaporkan bahwa mengonsumsi semangka saat hamil mengurangi pembengkakan, mulas, dan mual di pagi hari.

Sebuah studi di International Journal of Gynecology and Obstetrics menunjukkan bahwa nutrisi penting yang ada dalam semangka mengurangi preeklamsia sebanyak 50 persen.

Karena mengandung vitamin A, C, dan B6, serta potasium dan magnesium, tidak ada salahnya untuk memakan buah ini saat hamil. Semua vitamin itu penting untuk perkembangan otak, saraf, dan sistem kekebalan bayi.

Menjaga kesehatan ginjal
Semangka bisa menjadi diuretik. Dapat merangsang fungsi ginjal dan mengurangi asam urat dalam darah.

Buah ini juga membantu hati memproses amonia yang dapat menurunkan tekanan pada ginjal sekaligus membuang kelebihan cairan.

Melindungi tubuh dari kanker
Banyak ahli ilmiah memberitahu bahwa nutrisi yang ada dalam semangka dapat membantu mengurangi jenis kanker tertentu.

Vitamin C dan A yang ada dalam buah ini berperan dalam melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas.

Beberapa ahli gizi merekomendasikan untuk mengonsumsi buah ini setiap hari dan tidak hanya dagingnya, tetapi juga kulitnya.

Menjaga kesehatan mata
Ternyata wortel bukan satu-satunya makanan yang baik untuk kesehatan mata kalian. Jus semangka juga bermanfaat bagi kesehatan mata.

Semangka adalah sumber beta-karoten yang sangat baik. Buah ini juga memiliki kombinasi vitamin A, C, dan nutrisi penting lainnya yang membantu menjaga kesehatan mata.

Kaya antioksidan

Banyak ahli gizi akan memberitahu bahwa semangka memiliki antioksidan yang memiliki kemampuan untuk membantu tubuh tetap sehat.

Antioksidan bisa melindungi kalian dari radikal bebas yang dapat menyebabkan peradangan dan masalah seperti radang sendi, asma, stroke, kanker, dan penyakit jantung.

Beberapa ahli menyarankan bahwa untuk memaksimalkan manfaat antioksidan, makanlah buah ini, dan pilih yang matang dan segar.

Sumber artikel: -https://www.belmarrahealth.com/10-health-benefits-of-drinking-watermelon-juice/

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

To Top