Food

TAHUKAH KAMU: Manfaat Air Jeruk Nipis

Air Jeruk Nipis. Dok/Grid.Id

SayaAjarkan – Memang, tidak banyak orang yang suka dengan jeruk nipis. Padahal, selain hanya digunakan untuk pelengkap ataupun penyedap bumbu masakan, air perasan jeruk nipis juga punya banyak manfaat lho.

Penasaran? Sini saya ajarkan. Jangan kaget dengan deretan khasiatnya ya.

Pembersih paru-paru
Beberapa perokok aktif biasanya mencoba menetralkan paru-paru dengan kopi hitam. Tapi, ternyata air jeruk nipis juga bisa membersihkan paru-paru yang penuh asap lho.

Kandungan air dan sari yang baik untuk kesehatan ini mengandung vitamin dan mineral lainnya yang dapat menurunkan kadar nikotin hingga 70 % dalam tubuh.

Menghentikan kebiasaan merokok
Agak susah memang untuk berhenti merokok kalau keinginannya belum kuat. Tapi, tidak ada yang tidak bisa jika kita mau mencobanya, salah satunya adalah dengan mengkonsumsi jeruk, baik airnya atau dengan mengunyahnya.

Dengan rasa yang asam ini, pasti akan mmebuat memori kita terangsang untuk tidak merokok.

Penghilang bau amis pada ikan
Selain sebagai penyedap, sari jeruk nipis ini bisa kita gunakan untuk menetralisir bau amis pada ikan, dan bisa juga sebagai tambahan untuk membuat makanan atau penyedap sambal supaya lebih segar.

Nah, kalau tiga tadi belum cukup, air jeruk juga dijadikan minuman untuk penetral mabuk karena alkohol lho, berguna banget kan buat yang sedang berusaha berhenti minum?

Nah, apakah ada kegunaan lain dari air jeruk nipis yang kamu ketahui? Beritahu kami ya di kolom komentar.

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

To Top